14/03/12

Perilaku Konsumen

Diposting oleh iylmagination di 08.11
Perilaku konsumen adalah segala tindakan konsumen dalam membeli barang/memenuhi keinginannya.

A. Faktor-faktor perilaku konsumen

Perilaku konsumen dipengaruhi oleh faktor-faktor berikut:
a. faktor eksternal
Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar dirinya, lingkungannya

b.faktor internal
Faktor internal muncul dari dalam diri sendiri konsumen, seperti ingin ikutan-ikutan dalam membeli barang.
Untuk barang/jasa yang harganya relatif mahal konsumen tentu akan behati-hati dalam membelinya.

B. Pendekatan perilaku konsumen
Terdapat dua pendekatan perilaku konsumen:

1. Pendekatan kardinal
Menurut pendekatan ini, tingkat kepuasan diukur dengan satuan uang.
Semakin besar jumlah barang yang dapat dikonsumsi maka semakin tinggi tingkat kepuasannya. Dan tingkat kepuasan terdiri dari kepuasan total ( total utility ) dan kepuasan tambahan ( marginal utility ).
Kepuasaan total adalah kepuasan yang menyeluruh yang diterima oleh konsumen dari mengkonsumsi suatu barang.
Sedangkan kepuasan tambahan adalah perubahan total per unit dengan adanya perubahan jumlah barang atau jasa yang dikonsumsi.


2. Pendekatan ordinal
Dalam pendekatan ini, tingkat kepuasaan tidak diukur dengan satuan apapun namun hanya untuk diketahui saja.

C. Konsep elastisitas

Elastisitas mengukur seberapa besar kepekaan atau reaksi konsumen terhadap perubahan harga.
Empat konsep elastisitas yang biasanya dipakai dalam ekonomi mikro adalah:
1. Elastisitas penawaran (Es)
2. Elastisitas permintaan (Ed)
3. Elastisitas silang (Ec)
4. Elastisitas pendapatan (Ey)




0 komentar:

Posting Komentar

 

IYLMAGINATION Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea